Bahan-bahan:
a. 5 lembar daun kol
b. 2 pcs Kornet rasa sapi
c. 2 sdm Petersely cincang
Saus Keju
a. 50 gr tepung terigu
b. 50 gr margarine
c. 200 gr susu segar
d. 150 gr keju cheddar
e. 35 gram bubuk paprika
f. Lada dan garam sesuai selera
Cara Membuat Resep Masakan Kol Isi Kornet Saus Keju:
1. Lepaskan lembaran-lembaran kol dari bonggolnya, sayat atau buang tipis tulang daun kol, sisihkan.
2. Dalam mangkuk, hancurkan kornet lalu campur dengan cincangan petersely, sisihkan.
3. Panaskan air dalam panci, beri garam, biarkan mendidih lalu masukkan daun kol satu persatu. Rebus ¾ matang, angkat, lebarkan dan tiriskan.
4. Ambil 1 lembar daun kol, isi dengan kornet, gulung seperti membuat lumpia atau kol siomay. Lakukan sama pada sisa kol. Susun dipiring.
5. Membuat saus, panaskan margarine, masukkan tepung, masak sampai matang, masukkan susu cair sedikit demi sedikit sambil diaduk-aduk sampai mengental.
6. Lalu masukkan keju parut dan bubuk paprika, angkat, masukkan dalam blender, proses sampai halus, siram di atas kol isi tadi.
Bahan:
- 600 gram ikan mas, buang ingsang, isis perut, sisik, gurat-gurat.
- 3 buah tomat, potong-potong
- 2 batang daun bawang, iris-iris halus
- 30 gram daun kemangi.
- ½ sendok makan gula pasir
- 1 sendok the lada halus
- 1 sendok makan air asam
- Daun pisang batu
- Minyak goreng
Bumbu yang di haluskan:
- 8 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 2 cm jahe, garam secukupnya
Cara Membuat Resep Masakan Ikan Mas Kerutup:
- Campur ikan dengan bumbu halus, bubuhi dengan gula pasir, lada halus, gula pasir dan air asam jawa, aduk rata
- Diamkan selama 30 menit. Tambahkan tomat, daun bawang, dan daun kemangi. Bungkus denagn daun pisang batu, semat kedua ujungnya denagn lidi
- panaskan minyak goreng yang agak banyak, goreng ikan bungkus hingga matang, angkat
Bahan:
- 750 gram daging berlemak, potong-potong
- 2 liter air, untuk merebus
- 100 ml minyak goreng
- 3 buah cengkih
- 3 cm kayu manis
- 3 butir kapulaga
- 2 buah bunga pekak
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang serai, memarkan
- ½ lembar daun kunyit
- 1500 ml santan encer
- 1 sdm garam
- 3 sdm minyak goreng, untuk menumis
- 3 buah cabai merah
- 4 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- ½ sdm ketumbar
- ½ sdt jintan, sangrai
- ½ sdt adas manis
- 1 sdt lada
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- 3 cm kunyit
- 3 butir kemiri
- Rebus daging, cengkih, kayu manis, kapulaga, bunga pekak, daun jeruk, serai, daun kunyit dan garam sampai setegah matang. Tuang santan, aduk sampai mendidih
- Tumis bumbu halus sampai harum dan matang. Angkat lalu masukkan ke rebusan daging, kecilkan apinya. Masak sampai semuanya empuk dan kuah mengental. Angkat
Bahan:
10 buah sayap ayam utuh
2 sdm petis udang
1 sdm kecap manis
1 buah tomat, potong-potong
2 buah cabai merah besar, buang biji
1 sdt garam
¼ sdt lada bubuk
25 gr gula merah, sisir halus
750 cc air
Minyak goreng secukupnya
Bahan Yang dihaluskan:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
2 cm jehe
2 buah cabai rawit merah
2 buah cabai kering
Cara Membuat Resep Masakan Krengsengan Sayap Ayam:
- TUmis bumbu halus, petis udang hingga harum. Masukkan sayap ayam, kecap manis. Aduk rata
- Tambahkan tomat, cabai merah, air, garam, lada, gula merah. Masak hingga matang, angkat, hidangkan.
Bahan:
300 gram jantung pisang
800 cc air
4 lembar daun salam
2 sendok makan kaldu ayam atau sapi bubuk
2 cm lengkuas, memarkan
Minyak goreng secukupnya
1 sendok teh garam
1 sendok makan gula merah, sisir
Bahan Yang Dihaluskan:
5 siung bawang putih
4 butir bawang merah
2 sendok teh ketumbar
Cara Membuat Resep Masakan Abon Jantung Pisang:
- Rebus jantung pisang, tumbuk agak halus
- Tumis bumbu halus, daun, garam, gula. Lengkuas hingga harum. Masukkan kaldu, jantung pisang. Aduk rata, kecilkan api. Aduk-aduk hingga kering
- Hidangkan atau simpan dalam wadah tertutup
Bahan:
- 1 ekor bebek
- 3 sdm air asam jawa
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 3 lembar daun jeruk purut
- 500 ml santan
- 1 buah tomat, potong dadu
- 200 gram nanas, potong-potong
- 2 buah cabai merah, iris serong
- 1 sdm kecap ikan
- 1 sdm kecap asin
- 2 sdm gula merah
- Penyedap jika suka
- 10 buah cabai merah
- 1 sdm ketumbar, sangrai
- 2 butir kapulaga, sangrai
- 1 sdt merica hitam, sangrai
- 1 sdt garam
- 2 cm lengkuas, iris tipis
- 1 batang serai, ambil bagian yang putih, iris tipis
- 1 sdt kulit jeruk purut, parut
- 4 buah akar daun ketumbar, cincang
- 6 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 sdt tereasi, bakar
- 10 buah cabai rawit merah
- Lumuri bebek dengan air asam, diamkan selama 15 menit. Bilas dengan air, potong-potong, sisihkan
- Panaskan minyak, tumis bumbu kari dan daun jeruk sampai harum. Tuang santan, aduk sampai mendidih. Masukkan daging bebek, kecilkan api masak sampai kuah meresap dan matang
- Tambahkan tomat dan nanas. Beri kecap ikan, kecap asin, gula pasir, gula merah, dan penyedap jika suka. Aduk rata, Angkat.
Bahan A:
- 250 gram terigu
- 1 sendok makan fermipan
- 200 cc air
- 150 gram terigu
- ½ sendok teh baking powder
- 150 gram gula pasir
- 70 cc air
- 1 sendok makan minyak goreng
- 350 gram dada ayam, potong-potong
- 1 buah bawang Bombay, potong-potong kecil
- 2 sendok makan saus tiram
- ½ sendok teh bubuk ngohiang
- 3 siung bawang putih, cincang
- 1 sendok makan sagu + 3 sendok makan air
- Pewarna merah secukupnya
- 2 sendok makan gula pasir
- ½ sendok teh lada bubuk
- ½ sendokthhe garam
Cara Membuat Resep Kue Bakpau Cha Sau:
- Isi: Dada ayam diberi pewarna merah dan bubuk ngohiang, diamkan 1 jam. Panggang hingga matang, potong kecil-kecil
- Tumis bawang putih, bawang Bombay hingga harum, masukkan ayam, saus tiram, gula pasir, lada, garam. Aduk rata
- Kentalkan dengan larutan sagu. Masak hingga matang. Sisihkan
- Aduk bahan A sampai rata, diamkan 1 jam
- Masukkan bahan B, aduk-aduk sampai kalis. Beri isi dan diamkan 10 menit
- Kukus 15 menit, angkat. Hidangkan
Bahan:
- 2 potong dada ayam, potong dadu
- 4 pasang hati ampela, potong dadu
- 50 gram jamur kancing, iris tipis
- 5 buah cabai hijau, iris serong
- 2 cm lengkuas, iris tipis
- 3 batang serai, iris tipis
- 3 cm jahe, iris tipis
- 1 buah tomat hijau, belah 8
- 1 butir telur, kocok lepas
- 8 buah cabai rawit merah utuh
- 1 ikat kemangi, ambil daunnya
- Daun pisang secukupnya, untuk pembungkus
- Lidi secukupnya, untuk penyemat
- 4 siung bawang putih
- 4 butir bawang merah
- 3 cm kunyit, bakar
- 1 sdt garam
- ¼ sdt gula pasir
- penyedap rasa jika suka
- Rebus daging ayam dan hati ampela secara terpisah, angkat dan tiriskan. Campur daging ayam, hati ampela, jamur kancing, cabai hijau, lengkuas, serai, jahe dan tomat hijau. Tambahkan bumbu halus dan telur. Aduk rata. Bagi adonan menjadi 8 bagian.
- Ambil daun pisang, beri 2 sendok makan adonan pepes. Tambahkan 1 buah cabai rawit merah dan daun kemangi. Lipat daun pisang, lalu semat kedua ujungnya dengan lidi.
- Kukus selama 35 menit sampai pepes matang dan padat.
Bahan:
- 500 gram ketan putih, rendam
- 5 lembar daun pandan. Simpulkan
- 300 cc santan dari ½ butir kelapa
- 250 gram daging durian, haluskan
- 200 cc santan dari ½ butir kelapa
- 400 gram gula merah, iris-iris
- 125 gram gula pasir
- ¼ sendok the garam
Cara Membuat Resep Kue Wajik durian:
- Kukus ketan bersama daun pandan hingga setengan matang, Beri 300 cc santan mendidih. Aduk-aduk kukus kembali hingga ketan matang, angkat. Sisihkan
- Panaskan 200 cc santan, gula merah, gula pasir. Masak hingga gula larut, angkat, saring
- Santan dicampur dengan durian, aduk-aduk rata. MAsak hingga kental. Campur dengan ketan kukus, aduk-aduk rata
- Masukkan ke loyang yang telah dioles mentega padatkan
- Setelah dingin, potong-potong. Hidangkan
Bahan:
- 3 butir telur asin mentah, kocok lepas
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 1 butir bawang Bombay, iris tipis
- 50 gram udang kupas
- 4 buah bakso, iris melintang
- 50 gram jamur merang, potong-potong
- 50 gram jamur kuping, iris-iris
- 50 gram jamur hioko, rendam air panas, iris tipis
- 200 gram kembang kol, potong perkuntum
- 100 gram kapri
- 1 batang daun bawang, potong
- 200 ml air
- 1 sdm tepung maizena, larutkan dengan sedikit air
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 1 sdm minyak wijen 1 sdt ang ciu
- ½ sdt garam
- ½ sdt kaldu instan
- Tumis bawang putih dan bawang Bombay sampai harum. Masukkan udang dan bakso, aduk sampai udang berubah warna.
- Tambahkan jamur merang, jamur, kuping, jamur hioko, kembang kol, kapri dan daun bawang.
- Beri ang ciu dan larutan maizena sedikit-sedikit, aduk sampai kental. Angkat dan sajikan hangat.
Bahan:
- 300 gram daging ayam, cincang
- 250 gram kentang goreng, haluskan
- 2 sdm jagung manis kalengan, tiriskan
- 1 tangkai daun seledri, iris halus
- 1 butir telur, kocok sebentar
- Minyak untuk menggoreng
- 1 sdm bawang goreng
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- Penyedap jika suka
- Campur daging ayam cincang dengan kentang halus, jagung manis, daun seledri dan bumbu yang sudah dihaluskan. Aduk rata.
- Ambil 1 sendok makan adonan. Bentuk bulat, lalu pipihkan. Celupkan dalam putih telur, lalu goreng dengan minyak panas sampai kuning kecokelatan. Angkat. Sajikan dengan saus sambal dan saus tomat.
Bahan:
- 1/2ekor ayam, potong 6 bagian
- 4 butir telur rebus, kupas
- 1 butir jeruk nipis, ambil airnya
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 4 cm lengkuas, memarkan
- 4 lembar daun salam
- 3 batang serai, memarkan
- 700 ml santan cair
- 1 sdm gula merah
- 400 ml santan kental
- ½ sdt air asam jawa
- Bawang goreng secukupnya
- 8 butir bawang merah
- 6 siung bawang putih
- 1 sdt ketumbar
- ½ sdt jinten
- ½ sdt merica
- 2 cm jahe
- 4 buah kemiri
- 1 sdm garam
- Penyedap jika suka
- Lumuri ayam dengan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit. Bilas sampai bersih. Tumis bumbu yang dihaluskan bersama lengkuas, daun salam dan serai sampai harum dan matang. Masukkan ayam, aduk sampai ayam kaku.
- Tuang santan cair, lalu tambahkan gula merah, masak sampai setengah matang. Masukkan santan kental, air asam jawa dan telur rebus. Masak dengan api kecil sampai ayam matang dan kuah mengental. Angkat. Beri taburan bawang goreng.
Bahan:
- 2 bungkus mie goreng instant
- 3 butir telur ayam
- 1 batang wortel, serut kasar
- 50 gram taoge, remas dengan sedikit garam
- 1 tangkai daun bawang, iris halus
- Minyak untuk menggoreng
- Rendam mie goreng instan dalam air mendidih sampai mengembang. Tiriskan dan sisihkan sejenak.
- Kocok telur dengan bumbu mie instan (kecuali minyak, kecap dan sausnya), aduk rata.
- Masukkan wortel, taoge, mie instan dan daun bawan. Aduk rata.
- panaskan minyak yang agak banyak kemudian goreng adonan bakwan sesendok demi sesendok sampai kuning kecokelatan. Angkat.
Bahan:
- 500 gram cumi, bersihkan, potong bulat
- 1 butir jeruk nipis, ambil airnya
- ½ sdt merica bubuk
- ½ sdt garam
- 2 buah cabai merah besar, iris serong halus
- 1 ikat kemangi, ambil daunnya
- ½ buah tomat, potogn dadu
- 6 buah cabai merah keriting
- 1 batang serai di iris halus
- 4 butir kemiri
- ½ sdt terasi bakar
- 1 sdt ketumbar, sangrai
- 1 ibu jari jahe cincang halus
- 4 siung bawang putih
- 8 butir bawang merah
- 1 sdt garam
- ½ sdt gula pasir
- Penyedap, jika suka
- Lumuri cumi dengan air jeruk nipis, merica dan garam. Diamkan sampai bumbu meresap.
- Tumis bumbu halus sampai harum, masukkan cumi. Tambahkan air, aduk rata. Beri cabai merah, daun kemangi dan tomat. Masak sampai cumi matang, angkat.
Bahan:
- 500 gram ikan mujair, siangi, sayat kedua sisinya
- 1 butir jeruk nipis, peras airnya
- 1 sdt garam
- 200 ml air
- Minyak secukupnya, untuk menggoreng dan menumis
- 15 buah cabai merah keriting
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- ¼ sdt kaldu instan (jika suka)
- 3 lembar daun jeruk
- 3 cm lengkuas, memarkan
- Lumuri ikan mujair dengan jeruk nipis dan garam. Diamkan selama 15 menit. Goreng setengah matang. Angkat. Tiriskan.
- Tumis bumbu yang dihaluskan bersama daun jeruk lengkuas hingga harum. Tambahkan air, aduk hingga mendidih. Masukkan ikan mujair, masak hingga bumbu meresap dan kuah habis. Angkat, sajikan.
Bahan:
Tip: Pais lauk mas juga bisa dibuat dengan cara menimbunnya di dalam abu panas yang diatasnya terdapat bara api. Pais yang dihasilkan akan lebih harum dan ikannya lebih kering.
- 1 kg ikan mas (isi 4 ekor), bersihkan kedua sisinya, sayat
- 2 batang daun bawang, iris 1 cm
- 2 buah tomat, belah menjadi 8 bagian
- 1 ikat kemangi, ambil daunnya
- 4 batang serai, iris 1 cm
- 8 lembar daun salam
- 8 lembar daun jeruk purut
- Daun pisang secukupnya
- 8 butir bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah keriting
- ½ sdt merica
- 4 cm jahe
- 3 cm lengkuas
- 2 cm kunyit
- 4 butir kemiri
- 2 sdm garam
- ¼ sdt penyedap rasa, jika suka
- Lumuri ikan mas dengan bumbu yang sudah dihaluskan, biarkan selama 3 jam hingga bumbu meresap.
- Ambil 1 lembar daun pisang. Taruh daun salam dan daun jeruk di atasnya, tambahkan serai, lalu ika. Di atas ikan, tambahkan tomat, daun bawang dan kemangi. Rapatkan daun pisang dengan menyemat kedua ujungnya menggunakan lidi atau tusuk gigi.
- Kukus pais lauk mas di dalam dandang selama 1 jam atau hingga ikan lunak, angkat. Pais lauk mas lebih nikmat dimakan dengan sambal terasi dan lalapan (selada bokor dan mentimun).
Tip: Pais lauk mas juga bisa dibuat dengan cara menimbunnya di dalam abu panas yang diatasnya terdapat bara api. Pais yang dihasilkan akan lebih harum dan ikannya lebih kering.
Bahan:
- 300 gram belut ukuran kecil, bersihkan
- 5 siung bawang putih, haluskan
- 1 sdt lada hitam, haluskan
- 3 buah mangga muda atau mengkal, iris memanjang
- ¼ sdt penyedap, jika suka
- Minyak untuk menggoreng dan menumis
- 4 siung bawang putih, cincang halus
- 2 butir telur bebek, kocok lepas
- 4 buah bakso sapi, iris-iris
- 200 gram nasi
- ½ batang daun bawang, iris halus
- 1 batang daun seledri, iris halus
- 1 sdt penyedap bila suka
- 1 sdt garam
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt merica
- 200 ml kaldu ayam
- Campurkan belut, bawang putih yang dihaluskan, lada hitam dan penyedap, aduk rata, diamkan selama 5 menit.
- Goreng belut dengan minyak panas sampai matang. Angkat, tiriskan. Potong-potong belut, sisihkan.
- Tumis bawang putih cincang sampai harum, masukkan telur. Aduk rata. Masukkan bakso, nasi, daun bawang , daun seledri, garam, saus tiram, merica dan kaldu. Masak sampai matang. Angkat.
Bahan:
Cara Membuat Resep Masakan Sate Bebek Bumbu Kecap Manis:
- 750 gram daging bebek, iris memanjang
- 4 sdm air asam jawa
- 6 sdm kecap manis
- 5 sdm margarin
- 1½ sdm ketumbar
- 1 sdt jintan
- 3 sdm gula merah
- 1½ sdt garam
- Penyedap jika suka
- 150 gram kacang goreng, haluskan
- 12 buah cabai rawit merah rebus, haluskan
- 75 ml air matang
- 2 butir jeruk limau, ambil airnya
- 2 sdm kecap manis
Cara Membuat Resep Masakan Sate Bebek Bumbu Kecap Manis:
- Campur daging bebekdengan bumbu halus, air asam, kecap manis dan margarin. Diamkan selama 45 menit.
- Ambil tusuk sate. Tusuk masing-masing 4-5 potong daging. Bakar sate di atas bara api sampai matang sambil diolesi sisa bumbu perendam.
- Sambal kacang: campur semua kacang goreng yang dihaluskan, cabai rawit merah, air, jeruk limau, dan kecap manis. Aduk rata, tambahkan air jeruk limau dan kecap aduk rata.
- Sajikan sate dengan bawang goreng, lontong dan mentimun.
Bahan:
500 gr babat
150 gr taoge, buang ekor
5 siung bawang putih, cincang halus
3 cm jahe, potong korek api
8 tangkai daun kucai, potong-potong
2 sdm saus plum
2 sdt kecap asin
½ sdt penyedap rasa, jika suka
½ sdt lada bubuk
1 buah cabai merah, iris serong
Minyak goreng secukupnya
Bahan-bahan:
a. 500 gram daging ayam, potong-potong
b. 1 buah paprika merah, potong-potong
c. 1 buah paprika hijau, potong-potong
d. 3 buah cabai kering, potong dua
e. 1 batang daun bawang, potong-potong
f. 150 gram kacang mede, goreng
g. 6 siung bawang putih, cincang
h. 3 sendok makan saus kung pao, siap beli
i. ½ sendok teh garam
j. ½ sendok teh penyedap rasa, jika suka
k. ½ sendok teh lada bubuk
l. 1 sendok makan tepung maizena + 3 sendok makan air
m. 1 sendok makan minyak wijen
n. Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat Resep Masakan Chicken Kung Pao:
1. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga harum, masukkan ayam, saus kung pao, penyedap rasa, lada, cabai kering, garam. Aduk rata, masak hingga matang.
2. Tambahkan paprika merah dan hijau, minyak wijen, daun bawang, aduk rata. Beri larutan maizena. Aduk rata, angkat.
3. Taburkan dengan kacang mede, angkat.
4. Hidangkan
Untuk 8 Porsi
Bahan:
- 150 gram mi telur
- Minyak goreng secukupnya
- 150 gram ayam fillet, iris panjang tipis
- 150 gram taoge, buang ekor
- 2 batang daun bawang, potong panjang 4 cm
- 1 sendok teh air jahe
- 1 sendok teh ligh soy sauce
- 1 sendok teh maizena
- 2 sendok makan air
- ¼ sendok teh lada bubuk
- 1 sendok teh minyak wijen
- 120 ml kaldu ayam
- 1 sendok makan ligh soy sauce
- 2 sendok teh saus tiram
- 1 sendok teh gula pasir
Cara Membuat Resep Masakan Mi goreng Hongkong:
- Campur semua bahan marinade, masukkan ayam. Diamkan 15 menit. Campur dengan bumbu, sisihkan
- Rebus mi hingga terurai, bilas, tiriskan
- Panaskan minyak, goreng mi hingga kecoklatan dan giring, tata dipiring sisihkan
- Angkat ayam dari bumbu rendaman, masukkan ayam ke wajan, rebus 2 menit, angkat, tiriskan. Masukkan kembali ayam ke dalam wajan, beri campuran bumbu rendaman, taoge. Aduk rata. Masukkan daun bawang. Aduk-aduk
- Tuang ke atas mi. Hidangkan selagi panas
Bahan:
250 gram udang rebon, goreng
2 sendok teh ketumbar bubuk
300 gram kelapa setengah tua, parut memanjang
20 lembar daun jeruk
1 sendok teh air asam
½ sendok teh garam
1 sendok makan gula merah, sisir
1 sendok makan gula pasir
Bahan yang dihaluskan:
5 siung bawang putih
6 butir bawang merah
1 sendok minyak goreng campur dengan bumbu yang dihaluskan
Cara Membuat Resep Masakan Serundeng Udang:
- Campur kelapa parut, daun jeruk, bumbu halus, garam, ketumbar, air asam, gula pasir, gula merah. Aduk –aduk dan. Masak hingga kering kecoklatan dan kelapa renyah
- Masukkan udang, aduk-aduk sebentar, angkat
- Biarkan dingin simpan distoples
Bahan:
- 500 gram kerang darah, kupas
- 1500 ml air untuk merebus
- 1 genggam arang
- 3 sdm minyak untuk menumis
- 1 batang serai, memarkan
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 2 cm jahe, memarkan
- 2 lembar daun salam
- 4 lembar daun jeruk
- 4 cabai merah besar, iris serong
- 4 cabai hijau besar, iris serong
- 3 mata asam jawa, larutkan dengan 200 ml air, saring
- 4 sdm kecap manis
- 10 cabai merah keriting
- 5 siung bawang putih
- 5 butir bawang merah
- 1 ½ sdt garam
- ½ sdm gula
- Penyedap jika suka
- Rebus kerang dengan arang sampai matang, tiriskan, sisihkan
- Tumis bumbu halus dengan serai, lengkuas, jahe, daun salam, dan daun jeruk sampai harum. Tambahkan cabai merah dan cabai hijau, aduk rata
- Masukkan kerang, lalu beri larutan asam jawa dan kecap manis. Masak sampai bumbu meresap dan matang. Angkat
Bahan:
- 25 gram tepung kanji
- 50 ml air
- 125 ml air mendidih
- 125 gram gula pasir
- 275 gram tepung kanji
- 375 ml air suji pandan
- 2 tetes pasta pandan
- ½ butir kelapa agak muda, parut
- ½ sendok teh garam
- 2 lembar daun pandan
Cara Membuat Resep Kue Ongol-ongol Pandan:
- Campur tepung kanji dengan air
- Campur dengan air mendidih, Aduk rata
- Campur gula pasir, tepung kanji, air suji, pasta pandan
- Campur larutan tepung kanji dengan larutan kanji pandan
- Tuang ke loyang 18 x 18 x 3. Kukus sampai matang
- Potong-potong. Tabur kelapa parut
Bahan:
- Daging sapi has
- 3 sendok makan minyak goreng
- 10 siung bawang putih
- 2 sendok teh ketumbar
- 4 cm kencur memarkan
- 4 cm jahe memarkan
- 1 sendok teh garam
- Gula pasir
- 1 sendok teh merica
- 4 sendok makan kecap manis
- Santan secukupnya
Cara Membuat Resep Masakan Nasi Gandul:
- Rebus daging sampai empuk potong kotak-kotak kaldunya sisihkan.
- Tumis bawang putih ketumbar sampai harum masukkan kencur dan jahe tuangi santan aduk sebentar tambahkan garam gula pasir dan merica masak sampai mendidih.
- Masukkan daging tambahkan kecap manis aduk rata setelah mendidih angkat sajikan dengan nasi putih dan sambal tamat.
Bahan:
- 500 gram daging kambing
- 3 sdm kecap manis
- 3 sdm petis udang
- 2 buah cabai merah, buang bijinya, iris serong tipis
- Mnyak untuk menumis
- Air, secukupnya
- 6 siung bawang putih, 3 butir bawang merah
- 6 cabai rawit
- ½ buah tomat
- ½ lada butir
- Potong daging ukuran 1.5 x 2 x 5 cm. Lumuri daging dengan petis dan kecap manis, diamkan selama + 30 menit sampai bumbu meresap.
- Panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan, masukkan daging yang sudah di bumbui. Aduk-aduk sampai daging matang.
- Tambahkan air. Masak sampai air meresap, matikan api, lalu tambahkan cabai merah iris.
Bahan:
- 2 ekor udang karang (lobster)
- 4 butir bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 2 sendok makan mentega
- 2 sendok makan kecap inggris
- 1 buah tomat
- 5 helai daun selada
- Garam dan lada secukupnya
- Udang karang dibuang sungutnya, bersihkan bagian kepala, belah bagian tubuhnya, lalu keluarkan isinya (daging udang).
- Bawang merah dan bawang putih dikupas kemudian cincang. Tomat diiris membulat. Daun selada dibersihkan.
- Udang karang digoreng seluruhnya termasuk kulit dan kepalanya. Setelah isi udang cukup matang, angkat dan tiriskan. Letakkan kepala dan kulit udang di atas sebuah piring yang telah diberi alas daun selada, lalu diselipkan beberapa iris buah tomat.
- Tumislah irisan kecil bawang merah dan putih dengan mentega. Kemudian masukkan daging udang karang tadi, siram dengan kecap inggris, masukkan 3 iris buah tomat, beri garam dan lada secukupnya.
- Setelah irisan buah tomat hancur, angkat dan letakkan kembali udang karang pada kulitnya, siram dengan sisa sausnya.
Bahan-bahan:
a. 300 ml air
b. 1 buah jagung manis, potong-potong
c. 200 gram daun katuk
d. 2 buah cabai merah, iris serong
e. 1 buah tomat, potong-potong
f. 300 ml santan kental dari ½ butir kelapa
g. 2 lembar daun salam
h. Garam, gula pasir secukupnya
Bumbu Halus:
a. 5 butir bawang merah
b. 2 siung bawang putih
c. ½ sendok teh ketumbar
d. 2 butir kemiri
Cara Membuat Resep Masakan Bobor Katuk Santan:
1. Didihkan air, masukkan jagung, masak hingga jagung matang.
2. Tambahkan bumbu halus, cabai, daun salam. Masak hingga harum.
3. Tuang santan, masak hingga mendidih kembali. Masukkan katuk, tomat, garam, gula pasir. Masak hingga matang. Angkat, sajikan.
Hasil: 4 Porsi
Bahan:
- 6 butir telur ayam, rebus
- 3 lembar daun jeruk
- 500 cc air
- 3 sendok makan selai kacang
- Minyak secukupnya untuk menumis
- 7 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 4 butir kemiri
- 4 buah cabai merah
- ½ ruas jari lengkuas
- ¼ ruas jari kencur
- Garam, gula pasir secukupnya
Cara Membuat Resep Masakan Telur Bumbu Pecel:
- Tumis bumbu yang dihaluskan sampai harum. Tambahkan daun jeruk dan air. Masak mendidih
- Tambahkan telur, selai kacang. Masak sebentar
- Angkat dari api. Siap dihidangkan.
Bahan:
- 300 gram daging ayam, cincang
- 250 gram kentang goreng, haluskan
- 2 sdm jagung manis kalengan, tiriskan
- 1 tangkai daun seledri, iris halus
- 1 butir telur, kocok sebentar
- Minyak untuk menggoreng
- 1 sdm bawang goreng
- 1 sdt merica bubuk
- 1 sdt garam
- Penyedap jika suka
- Campur daging ayam cincang dengan kentang halus, jagung manis, daun seledri dan bumbu yang sudah dihaluskan. Aduk rata.
- Ambil 1 sendok makan adonan. Bentuk bulat, lalu pipihkan. Celupkan dalam putih telur, lalu goreng dengan minyak panas sampai kuning kecokelatan. Angkat. Sajikan dengan saus sambal dan saus tomat.
Bahan:
- 1 kg ikan mas (isi 4 ekor), bersihkan kedua sisinya, sayat
- 2 batang daun bawang, iris 1 cm
- 2 buah tomat, belah menjadi 8 bagian
- 1 ikat kemangi, ambil daunnya
- 4 batang serai, iris 1 cm
- 8 lembar daun salam
- 8 lembar daun jeruk purut
- Daun pisang secukupnya
- 8 butir bawang merah
- 7 siung bawang putih
- 10 buah cabai merah keriting
- ½ sdt merica
- 4 cm jahe
- 3 cm lengkuas
- 2 cm kunyit
- 4 butir kemiri
- 2 sdm garam
- ¼ sdt penyedap rasa, jika suka
- Lumuri ikan mas dengan bumbu yang sudah dihaluskan, biarkan selama 3 jam hingga bumbu meresap.
- Ambil 1 lembar daun pisang. Taruh daun salam dan daun jeruk di atasnya, tambahkan serai, lalu ika. Di atas ikan, tambahkan tomat, daun bawang dan kemangi. Rapatkan daun pisang dengan menyemat kedua ujungnya menggunakan lidi atau tusuk gigi.
- Kukus pais lauk mas di dalam dandang selama 1 jam atau hingga ikan lunak, angkat. Pais lauk mas lebih nikmat dimakan dengan sambal terasi dan lalapan (selada bokor dan mentimun).
Bahan:
- 2 ikat bayam horenso, potong – potong
- 6 butir bawang merah, iris tipis
- 3 siung bawang putih, memarkan, cincang
- 500 gram mentimun acar, potong-potong
- 300 gram daging ayam, cincang
- 3 sendok makan dark soy sauce
- 1 sendok teh gula pasir
- ½ sendok teh minyak wijen
- 600 cc air
- Minyak goreng secukupnya
Cara Membuat resep Masakan Horenso Saus Daging Cincang:
- Panaskankan 3 sendok makan minyak, tumis bawang merah sampai agak garing. Tambahkan daging cincang, aduk-aduk hingga daging terpisah-pisah dan bermminyak.
- Masukkan mentimun acar, dark soy sauce, gula, air. Masak hingga 1 jam
- Kecilkan api, terus masak hingga 1 jam
- Tambahkan minyak wijen, angkat, sisihkan
- Rebus air secukupnya, seduh horenso, segera angkat
- Panaskan 2 sendok makan minyak, tumis bawang putih hingga harum. Tuang keatas sayuran, aduk rata.
- Siram dengan saus daging. Hidangkan segera.